Keuntungan Pakai Asuransi Mobil Syariah
Asuransi memiliki banyak macam jenisnya dan peruntukannya. Ada yang digunakan untuk asuransi jiwa, kendaraan, dan lain-lainnya. Selain itu ternyata terdapat pula asuransi syariah yang mengikuti syariah Islam. Penasaran dengan asuransi jenis yang satu ini? Mari kita bahas bersama-sama.
Pada artikel yang satu ini akan menjelaskan tentang asuransi syariah untuk kendaraan. Adapun asuransi yang satu ini sudah lama hadir dan banyak dipilih oleh orang-orang. Berikut ini akan dijelaskan secara ringkas untuk Anda tentang asuransi mobil syariah. Perhatikan dengan baik artikel yang satu ini karena dapat membantu Anda memilih asuransi yang terbaik untuk kendaraan Anda.
Fakta Menarik Tentang Asuransi Syariah Untuk Kendaraan
Pada dasarnya terdapat perbedaan asuransi konvensional dengan asuransi syariah. Pada asuransi syariah mengikuti ajaran Islam dan untuk di Indonesia, fatwa-nya dikeluarkan oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI). Majelis yang satu ini memberikan penjelasan bahwa asuransi syariah menggunakan akad Tabarru’ untuk perjanjiannya dan pengelolaan dana menggunakan akad Tijarry. Makin penasaran? Berikut ini fakta menarik lainnya.
1. Pengelolaan risiko secara bersama
Jika Anda menggunakan asuransi syariah, maka pengelolaan risiko ditanggung dengan prinsip sharing of risk. Maksud dari prinsip ini adalah saling menanggung antar peserta asuransi. Artinya jika Anda sebagai peserta asuransi syariah, maka Anda menanggung risiko dari peserta lainnya dan peserta lainnya pun menanggung risiko Anda.
Hal ini membuat pengelolaan risiko lebih baik dan tidak terjadi kesalahpahaman saat melakukan klaim asuransi. Selain itu Anda juga tolong menolong dengan sesama peserta asuransi syariah.
2. Pengelolaan Dana Transparan
Pada asuransi syariah, Anda akan mengetahui pengelolaan dana secara transparan. Itu artinya Anda mengetahui uang Anda digunakan untuk apa dan pemasukannya seperti apa. Hal ini akan sangat menguntungkan Anda karena bisa mengetahui uang Anda berada dimana.
3. Pengelola Dana Syariah Sebagai Pemegang Amanah
Dana asuransi syariah memiliki kepemilikan bersama yang artinya pengelola keuangan asuransi syariah saat ini hanya bertanggung jawab dengan memegang amanah yang diberikan oleh peserta asuransi syariah. Hal ini membuat prinsip sharing of risk dapat dijalankan karena kepemilikan dana asuransi dinyatakan milik bersama.
4. Keuntungan Bagi Hasil
Pastinya dengan menggunakan asuransi syariah Anda akan mendapatkan keuntungan. Karena pengelola dana asuransi syariah akan melakukan investasi dan jika investasi tersebut berhasil, maka keuntungan yang didapatkan akan dibagi dengan seluruh peserta asuransi syariah.
Sangat menarik sekali karena selain keuntungan yang dibagi hasilnya, bagi Anda peserta asuransi akan merasa aman karena adanya pengawasan langsung dari Dewan Pengawas Syariah.
Itulah informasi tentang keuntungan asuransi mobil syariah yang bisa Anda dapatkan. Informasi ini bisa menjadi bahan pertimbangan untuk memilih jenis asuransi kendaraan yang Anda butuhkan.
Posting Komentar untuk "Keuntungan Pakai Asuransi Mobil Syariah"